Bone Health and Osteoporosis Foundation (BHOF) mengumumkan bahwa mereka menerima hibah tiga tahun dari Centers for Disease Control and Prevention (CDC) untuk meluncurkan gerakan nasional tentang osteoporosis. BHOF dipilih sebagai salah satu dari enam organisasi yang ditunjuk CDC untuk meningkatkan kesadaran publik dan profesional terkait penyakit kronis, termasuk osteoporosis. Hibah ini dimulai pada 30 September 2024.
Sekitar 10 juta warga AS mengidap osteoporosis, sementara 44 juta lainnya memiliki massa tulang rendah yang meningkatkan risiko patah tulang. Diperkirakan separuh wanita dan sepertiga pria di atas usia 50 tahun akan mengalami patah tulang akibat osteoporosis. Pada tahun 2018, biaya tahunan akibat patah tulang osteoporotik mencapai 57 miliar dolar Amerika Serikat (AS) dan diprediksi meningkat menjadi 95 miliar dolar AS pada 2040. BHOF bertujuan meningkatkan pemahaman masyarakat dan profesional kesehatan mengenai osteoporosis serta membangun infrastruktur untuk perbaikan kesehatan tulang. Mereka akan bekerja sama dengan berbagai organisasi nasional, termasuk National Association of County and City Health Officials (NACCHO) dan National Council on Aging. Proyek ini didanai sepenuhnya oleh CDC pada tahun pertama dengan total 375.000 dolar AS.