PFI Perkuat Kolaborasi dan Akselerasi Filantropi untuk SDGs dan Agenda Iklim

PFI Perkuat Kolaborasi dan Akselerasi Filantropi untuk SDGs dan Agenda Iklim

Berita

Perhimpunan Filantropi Indonesia (PFI) masif melakukan kolaborasi dan akselerasi filantropi untuk SDGs dan agenda iklim. Itu sesuai dengan hasil Rapat Umum Anggota (RUA) yang berlangsung akhir April lalu. Dalam RUA yang dihadiri 98 anggota dari individu, organisasi dan perusahaan, semua keputusan diambil. Sebab RUA merupakan forum tertinggi PFI untuk mengambil keputusan strategis, menyampaikan LPJ kegiatan dan program periode 2021-2024, serta merumuskan rencana kerja 2024-2027. 

PFI sendiri didirikan atas prakarsa individu dan lembaga nirlaba pada tahun 2003. Visi PFI adalah mewujudkan ekosistem filantropi yang maju, berkelanjutan, dan akuntabel, demi keadilan sosial dan pembangunan berkelanjutan di Indonesia. Melalui Filantropi Hub, PFI memfasilitasi berbagai platform kolaborasi, seperti Indonesia Philanthropy Forum (IPF), Philanthropy Learning Center (PLC), Research, Publication, & Policy Center (RPPC), SDG Collaboration Center (SCC), dan Campaign & Communication Center (CCC).

PFI juga mendorong akselerasi filantropi untuk mendukung pencapaian SDGs dan agenda iklim, dengan menggandeng pemerintah, swasta, dan organisasi masyarakat dalam mengembangkan program inovatif yang memberikan dampak nyata kepada masyarakat.

Filantropi telah menjadi salah satu pilar utama dalam upaya mencapai SDGs dan menangani perubahan iklim di Indonesia. Dalam hal ini, PFI memiliki peran penting memperkuat kolaborasi dan akselerasi filantropi untuk mencapai tujuan-tujuan tersebut.

Ketua dewan penasihat PFI 2024-2027, Franciskus Welirang mengatakan, ada beberapa poin yang berkaitan dengan pengembangan organisasi PFI. Sehingga, agenda ini dianggap.penting sebagai upaya menjaga keberlanjutan yang lebih baik kedepannya.

”Dalam perjalanan kita menuju masa depan yang lebih baik, kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kami untuk menjadi organisasi yang berkelanjutan dan resilensi keuangan yang kuat,” ujarnya.

Selain itu, agenda ini menjadi forum penting juga untuk memaksimalkan tata kelola yang sudah ada menjadi lebih baik. Termasuk meningkatkan dan mempertahankan capaian yang sudah diperoleh pada periode sebelumnya.

”Termasuk memperkuat tata kelola organisasi PFI sendiri. Sudah banyak capaian yang dilakukan kepengurusan tahun 2021-2024. Bersama-sama kami berhasil menguatkan kapasitas akuntabilitas, aktivitas lintas, juga jejaring anggota-anggotanya mendorong kolaborasi dan kreasi bersama pemangku kepentingan lain,” tuturnya. 

Diketahui, selama periode 2021-2024, PFI mencapai beberapa kemajuan signifikan, seperti peningkatan jumlah anggota, dukungan dana, program, dan jangkauan manfaat. Salah satu kegiatannya, kerja sama dengan Yayasan Inanta.

Kerja sama itu dilakukan melalui Program Pemulihan Covid-19 yang didukung Ford Foundation, dan Kemendagri, berkomitmen untuk membantu keluarga petani, nelayan, juga masyarakat di 46 kota dan kabupaten di Indonesia, dalam menerapkan PHBS dan menuntaskan vaksinasi Covid-19.

Untuk periode 2024-2027, PFI akan fokus pada beberapa program prioritas, termasuk memperkuat Filantropi Hub, mengembangkan program inovatif untuk mendukung SDGs dan agenda iklim, meningkatkan kapasitas dan akuntabilitas organisasi filantropi, serta mempromosikan budaya filantropi di masyarakat.

PFI berkomitmen untuk terus berkontribusi dalam memajukan filantropi di Indonesia dan mendukung pencapaian SDGs serta agenda iklim.

Keputusan yang diambil dalam RUA ini adalah mengesahkan LPJ pengurus periode 2021-2024, mengesahkan LPJ keuangan, menyetujui dan mengesahkan rencana strategis PFI.

Untuk tahun 2024 – 2027, PFI menyetujui dan mengesahkan anggaran rumah tangga yang akan berlaku setelah satu tahun sejak tanggal disahkan, menyetujui dan mengesahkan badan pengawas dan badan pengurus PFI periode 2024-2027.

Selanjutnya, menyetujui dan mengesahkan pembentukan dewan pakar dan dewan emeritus untuk memperkuat tata kelola PFI tahun 2024-2027. (wid)

Sumber: https://harian.fajar.co.id/2024/06/01/pfi-perkuat-kolaborasi-dan-akselerasi-filantropi-untuk-sdgs-dan-agenda-iklim-2/3/